Breaking News

Kejuaraan Gateball Gubernur Jambi Cup II Resmi Digelar

 


JambiKita.id - Kejuaraan Gateball ke-2 secara Opening ceremony langsung dibuka secara resmi oleh Gubernur Jambi, Al Haris di EV Garden, Kota Jambi, Rabu (4/1) malam.

Kegiatan Open Tournamen Gubernur Cup II Gateball ini merupakan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-66 tahun 2023, sekaligus ajang silaturahmi.

Gubernur Jambi, Al Haris dalam mengatakan open turnamen gateball Gubernur Jambi Cup II 2023 semakin semarak, meski baru di Indonesia namun peminatnya semakin meningkat.

"Makna yang terpenting bahwa tahun ini Jambi memperingati HUT ke-66. Kita ingin turnamen ini menginspirasi kita semua, kita harap dari lapangan muncul kebersamaan sampai ke bekerja, bersama saling memberikan yang terbaik untuk tugas,” kata Al Haris.

Al Haris berharap open turnamen gateball Gubernur Jambi Cup II 2023 tersebut menjadi ajang silaturahmi bagi seluruh atlet.

“Saya harap turnamen ini tidak hanya olahraga belaka, tapi lebih silaturahmi antar provinsi antar keluarga besar yang hoby Gateball ini,” sebutnya.

Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Provinsi Jambi, M. Fauzi sekaligus Ketua Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) Provinsi Jambi, menjelaskan dalam kegiatan ini Gateball sebagai menyumbang untuk meriahkan HUT ke-66 Provinsi Jambi sekaligus ajang silaturahmi.

"Bahwa disini kita tetap menjalankan pekerjaan, tapi tetap menjaga kesehatan juga. Itu salah satunya," kata M. Fauzi menirukan Gubernur Jambi dalam sambuatannya.

Kemudian, dalam kegiatan turnamen Gateball tahun ini ditingkatkan menjadi total hadiah Rp 125 juta. Dimana, tahun sebelumnya itu Rp 100 Juta.

"Alhamdulillah apa yang kita lakukan menjadi inspirasi Provinsi lain, dalam waktu dekat Jawa Barat akan mengikuti hal yang sama dengan Jambi. Artinya selama ini baru ada Jambi dan Jawa Barat," kata Fauzi.

Peserta yang mengikuti Gateball ada 15 Provinsi di Indonesia, sementara peserta yang paling jauh itu dari Papua. "Total 350 atlet yang mengikuti lomba Gateball. Ada 3 kategori, yaitu beregu, triple dan tunggal.

0 Komentar

© Copyright 2022 - Jambi Kita